Batin Ferdy Sambo Tertekan, Akibatnya Bisa Fatal

Sabtu, 31 Desember 2022 – 15:52 WIB
Batin Ferdy Sambo Tertekan, Akibatnya Bisa Fatal - JPNN.com NTB
Terdakwa kasus pembunuhan Brigadir J, Ferdy Sambo di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Foto: Ricardo/JPNN.com

ntb.jpnn.com, JAKARTA SELATAN - Kabarnya, batin eks Kadiv Propam Polri Ferdy Sambo kini sedang dalam keadaan tertekan.

Untuk itu, pakar psikokogi forensik Reza Indragiri Amriel mewanti-wanti agar pihak kepolisian betul-betul menjaga terdakwa perkara pembunuhan berencana terhadap Brigadir J, guna mencegah hal yang tidak diinginkan.

"Jangan sampai dia (Ferdy Sambo) melakukan tindakan fatal terhadap dirinya sendiri. Jangan lupa, berdasarkan penelitian prevalensi orang yang mengakhiri hidup sendiri atau bunuh diri secara persentase di kepolisian lebih tinggi dibanding masyarakat umum," kata Reza dalam keterangannya, Sabtu (31/12).

Reza mengakui memang awalnya terkesan tidak akan melakukan perlawanan ekstra atau ala kadarnya saja atas kematian Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J.

Namun, lanjut Reza, secara sistematis Ferdy Sambo menembangkan dua strategi perlawanan. 

Pertama, atribusi ekternal, jelas Reza, menyalahkan mendiang Yosua sebagai penyebab lantaran diduga melakukan pelecehan terhadap Putri Candrawathi.

Ferdy Sambo pun membalas dengan pembunuhan.

"Kedua, ironi viktimisasi. Yakni, FS dan PC geser posisi mereka bahwa mereka sejatinya adalah korban.

Pakar psikologi Reza Ingragiri menyebutkan bahwa batin Ferdy Sambo sedang dalam keadaan tertekan
Facebook JPNN.com NTB Twitter JPNN.com NTB Pinterest JPNN.com NTB Linkedin JPNN.com NTB Flipboard JPNN.com NTB Line JPNN.com NTB JPNN.com NTB

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia