Sering Sakau Akibat Narkoba, Sang Ibu Bersurat ke Polisi

ntb.jpnn.com, MATARAM - Seorang ibu di Kecamatan Cakranegara, Kota Mataram, NTB merasa kehabisan akal atas ulah anaknya.
Perempuan berinisial IWD ini lantas menulis sepucuk surat yang dikirimkan ke Polsek Sandubaya.
IWD sudah kehabisan kesabaran menghadapi anaknya yang kerap membuat resah warga.
Isi dalam surat tersebut merupakan permintaan penjemputan anaknya oleh pihak berwajib.
Singkatnya isi surat tersebut, sang Ibu kewalahan atas kelakuan anaknya yang meresahkan warga sekitar rumahnya.
Kapolsek Sandubaya, Kompol Moh Nasrullah mengatakan, anak ini berkelakuan kurang menyenangkan akibat pengaruh sakau narkotika.
Polisipun bertindak.
Selasa (26/7) pukul 22.30 WITA, Bhabinkamtibnas Kelurahan Cakranegara Utara bergerak.
Akibat sering sakau karena narkoba dan meresahkan masyarakat, sang ibu mengirim surat kepada polisi
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News