Ida Fauziyah Putuskan NTB Jadi Tuan Rumah Hari Migran Internasional

Jumat, 09 Desember 2022 – 12:44 WIB
Ida Fauziyah Putuskan NTB Jadi Tuan Rumah Hari Migran Internasional - JPNN.com NTB
Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah. Foto: dok Kemnaker

"Puncak Peringatan Hari Migran Internasional akan dibuka oleh Ibu Menteri Ketenagakerjaan dan akan ada pemberian penghargaan bagi PMI Purna, P3MI terbaik, Migran Award bagi pemerintah daerah. Selain itu, akan disediakan 20-30 booth bagi PMI Purna yang ingin menjual hasil usahanya," katanya.

Meskipun Hari Migran Internasional ini adalah perayaan untuk para migran, tetapi perayaan ini terbuka untuk umum.

Karena itu, Karim mengungkapkan kegiatan ini bisa menjadi ajang promosi kepada masyarakat tentang P3MI dan kesempatan kerja luar negeri.

Sementara itu, Ketua APPMI NTB Muazzim Akbar menyampaikan apresiasi atas kepercayaan yang diberikan kepada NTB sebagai lokasi perayaan Hari Migran Internasional.

Sebagai Koordinator P3MI ia menyampaikan P3MI yang ada di NTB siap berpartisipasi dalam menyukseskan kegiatan ini.

"Ini acara besar. Kita beruntung diberikan kesempatan besar ini. Karena itu, kita harus persiapkan dengan matang. Mari kita bantu pemerintah daerah dan Kementerian untuk menyukseskan acara ini. Jangan sampai kita merusak kepercayaan yang telah diberikan oleh Ibu Menteri Ketenagakerjaan," katanya. (antara/ket/jpnn)

NTB diputuskan akan menjadi tuan rumah Hari Migran Internasional, alasannya sungguh istimewa

Redaktur & Reporter : Ketut Efrata

Facebook JPNN.com NTB Twitter JPNN.com NTB Pinterest JPNN.com NTB Linkedin JPNN.com NTB Flipboard JPNN.com NTB Line JPNN.com NTB JPNN.com NTB

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia