Hakim Cek Rumah Ferdy Sambo, Begini Reaksi Kubu Richard Eliezer
Adapun yang diserahkan berupa flashdisk.
"Ini menggambarkan situasi CCTV di rumah Saguling juga tak lengkap," ucap Ronny.
Di sisi lain, saat mereka mengecek rumah Duren Tiga Nomor 46, pihaknya fokus pada jarak tembak dan posisi dari para terdakwa.
"Harapan kami ini bisa dilihat secara utuh dari posisi-posisi berdiri para terdakwa ini," kata Ronny.
Selain itu, mereka juga melihat posisi almarhum Brigadir Yosua alias Brigadir J di rumah dinas Duren Tiga.
"Posisi di dalam rumah Duren Tiga juga sudah tergambarkan semua," ujarnya.
Ronny berharap pengecekan langsung di dua rumah Ferdy Sambo itu bisa membuat perkara pembunuhan berencana itu makin terang.
Dia juga menyebut keterangan Bharada Richard yang diklaim tak sesuai fakta, terbantahkan karena kliennya telah menyampaikan sesuai apa yang terjadi.
Hakim sudah mengecek rumah Ferdy Sambo yang menjadi lokasi penembakan Brigadir J, kubu Richard Eliezer kini makin yakin
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News