Musnahkan Sabu-sabu dan ganja di Unram, Kepala BNN: Jangan Ada Dusta di Antara Kita
ntb.jpnn.com, MATARAM - Badan Narkotika Nasional (BNN) Republik Indonesia melakukan pemusnahan barang bukti sitaan sabu-sabu dan ganja di Lapangan Auditorium Yusuf Abu Bakar, Kampus Universitas Mataram, Nusa Tenggara Barat, Jumat (16/9).
Pemusnahan ini dipimpin Kepala BNN RI Komjen Pol Petrus Reinhard Golose.
"Kami musnahkan barang bukti itu supaya tidak ada dusta di antara kita," kata Komjen Petrus Golose.
Petrus Golose datang ke Kampus Unram dalam rangkaian kunjungan kerja di NTB.
Turut hadir sejumlah pejabat pemerintahan dan aparat penegak hukum di NTB.
Dalam kunjungan itu, Kepala BNN juga memberikan kuliah umum kepada mahasiswa Unram terkait pencegahan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika.
Kegiatan pemusnahan barang sitaan narkoba itu memanfaatkan alat milik BNN NTB.
Sebanyak 5 ons sabu-sabu dan 2,5 kilogram ganja dimusnahkan dengan cara dibakar di dalam alat tersebut.
Dalam kunjungannya ke NTB, Kepala BNN Komjen Pol Petrus Reinhard Golose mengatakan agar tidak ada lagi dusta
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News