Resahkan Warga, Bandar Togel Sumbawa Dibekuk
Selain mengamankan pelaku, anggota juga berhasil menyita barang bukti berupa telepon genggam, uang Rp 785 ribu, rekapan nomor togel, buku tabungan, kartu ATM dan penggaris kayu.
Selanjutnya, pelaku dan barang bukti dibawa ke Polres untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya sesuai proses hukum yang berlaku.
"Kasus ini masih terus dikembangkan," katanya.
Ia mengimbau kepada masyarakat untuk sama-sama mendukung pemberantasan penyakit masyarakat tersebut, sehingga ketika ada dugaan aktivitas perjudian bisa dilaporkan ke aparat penegak hukum.
"Kami harapkan masyarakat juga ikut mendukung dan sama-sama menjaga kamtibmas di Sumbawa khususnya," katanya. (antara/ket/jpnn)
Dianggap meresahkan, seorang bandar judi online jenis togel di Sumbawa dibekuk aparat
Redaktur & Reporter : Ketut Efrata
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News