Harga Jagung Anjlok, DPRD NTB Tanyakan Janji Zulkieflimansyah

Rabu, 18 Mei 2022 – 10:07 WIB
Harga Jagung Anjlok, DPRD NTB Tanyakan Janji Zulkieflimansyah  - JPNN.com NTB
Ketua Komisi II Bidang Perekonomian DPRD Nusa Tenggara Barat (NTB), Lalu Satriawandi. (ANTARA/Nur Imansyah).

Program ini sempat digaungkan Gubernur Zulkieflimansyah dan wakilnya, Sitti Rohmi Djalilah.

"Industrialisasi arahnya dari mana. Apakah dari hulu ke hilir atau hilir ke hulu. Kalau ambil dari hulu maka bahannya harus dipersiapkan," ujarnya.

Organisasi perangkat daerah juga harus disiapkan sebagai mitra.

"Begitu juga dengan organisasi perangkat daerah (OPD) harus dipersiapkan sebagai mitra," kata dia.

Menurutnya, NTB memiliki potensi bahan baku yang dibutuhkan untuk pembangunan pabrik pakan ternak.

Namun, kalau bahan baku tersebut didatangkan dari impor justru akan menjadi masalah, mengingat saat ini kondisi jagung NTB sedang melimpah, namun harganya sedang anjlok.

Sebelumnya, Zulkieflimansyah mengusulkan kepada Kementerian Perdagangan untuk membuka keran ekspor jagung guna mengatasi anjloknya harga jagung di wilayah itu. (antara/ket/jpnn)

Harga jagung di NTB anjlok, DPRD tanyakan janji yang digaungkan Gubernur Zulkieflimansyah

Redaktur & Reporter : Ni Ketut Efrata Fransiska

Facebook JPNN.com NTB Twitter JPNN.com NTB Pinterest JPNN.com NTB Linkedin JPNN.com NTB Flipboard JPNN.com NTB Line JPNN.com NTB JPNN.com NTB

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia