Anies Baswedan dalam Pemilu Presiden 2024, Surya Paloh: Jawabannya adalah
ntb.jpnn.com, JAKARTA - Anies Baswedan resmi dipeersunting Partai Nasional Demokrat (NasDem) untuk bertarung dalam Pemilu Presiden 2024.
Untuk itu, seluruh jajaran pengurus Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Nusa Tenggara Barat siap memenangkan Anies Baswedan pada ajang pesta demokrasi tersebut.
"Kami menyambut positif keputusan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai NasDem sebab Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan merupakan salah satu dari bakal capres usulan NasDem di NTB," kata Sekretaris DPW NasDem NTB M. Nashib Ikroman, Senin (3/10).
Menindaklanjuti keputusan DPP tersebut, pihaknya segera menyelaraskan langkah dan program kerja ke depannya dengan pemenangan pemilu anggota legislatif (pileg) pada tahun 2024.
"Tentu seluruh langkah dan program kerja NasDem ke depan akan diselaraskan dengan pemenangan pileg," kata Nashib Ikroman usai mengikuti deklarasi Anies Baswedan bersama Ketua DPW dan DPD NasDem se-NTB melalui daring di Kantor DPW NasDem NTB.
Oleh karena itu, dalam menghadapi agenda besar 5 tahunan tersebut, NasDem optimistis menghadapi Pileg dan Pilpres 2024.
Sebelumnya, DPP Partai NasDem resmi mengusung Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebagai calon presiden pada Pilpres 2024.
Ketua Umum DPP Partai NasDem Surya Paloh mengumumkan secara langsung nama capres itu di Ballroom NasDem Tower, Jakarta, Senin (3/10).
Anies Baswedan dengan dukungan NasDem siap melenggang menuju Pemilu Presiden 2024, ini alasan Surya Paloh
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News