Utang Piutang Gubernur NTB dengan Ketua PKB, Najamuddin: Ibarat Meminjamkan Pisau

Selasa, 19 Juli 2022 – 10:15 WIB
Utang Piutang Gubernur NTB dengan Ketua PKB, Najamuddin: Ibarat Meminjamkan Pisau - JPNN.com NTB
Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB), H Zulkieflimansyah. (ANTARA/Nur Imansyah).

Najam kembali mengulang, mengenai surat kuasa yang berseliweran di media sosial, dia mengaku dirinya tidak pernah menyebarkan, apalagi memberikan izin untuk orang menyebarkan surat tersebut.

"Kalau mengirimkan, iya. Siapa saja yang meminta surat kuasa itu ya saya kirimkan. Tetapi tidak pernah memberi izin untuk menyebarkan," ujarnya.

Politisi PAN ini mengibaratkan seperti meminjamkan pisau.

Kemudian, dia tidak tahu apakah pisau itu digunakan untuk menyembelih hewan atau manusia.

"Silahkan saja buktikan, apakah saya yang pernah mengizinkan menyebarkan. Kalaupun ada yang mengaku saya mengizinkan mana buktinya," tegasnya.

Najam, asap ini bermula dari Gubernur, bukan dari dirinya.

Dia hanya memiliki tugas untuk menjelaskan apa sebenarnya yang terjadi karena persoalan ini sudah menjadi konsumsi publik.

Diberitakan sebelumnya, persoalan utang antara Gubernur NTB Zulkieflimasnyah ini berawal dari WA grup, kemudian berlanjut pada komentar di media massa.

Terkait urusan utang piutang antara Gubernur NTB dengan Ketua PKB, Najamuddin menyebut hal tersebut seperti meminjamkan pisau
Facebook JPNN.com NTB Twitter JPNN.com NTB Pinterest JPNN.com NTB Linkedin JPNN.com NTB Flipboard JPNN.com NTB Line JPNN.com NTB JPNN.com NTB

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia