Pembangunan Kereta Gantung Dimulai, Ada Catatan Penting untuk Investor
![Pembangunan Kereta Gantung Dimulai, Ada Catatan Penting untuk Investor - JPNN.com NTB](https://cloud.jpnn.com/photo/jatim/news/normal/2022/04/27/ilustrasi-kereta-gantung-yang-akan-dibangun-untuk-mengarahka-c2ng.jpg)
ntb.jpnn.com, GUNUNG RINJANI - Pembangunan kereta gantung Rinjani mulai dilakukan.
Luas lahan yang digunakan mencapai 500 hektare dengan panjang jalur kereta mencapai 10 kilometer yang nantinya juga dilengkapi fasilitas pendukung lainnya.
Pembangunan fasilitas wisata ini menelan anggaran Rp2,2 triliun.
Lokasi puncak pemberhentian kereta gantung terletak sekitar dua kilometer di bawah Pos Pelawangan Rinjani.
DPRD Lombok Tengah menekankan bahwa pembangunan kereta gantung tersebut harus memperhatikan lingkungan, supaya tidak terjadi hal yang tidak diinginkan.
"Kami mendukung pembangunan kereta gantung Rinjani itu dengan catatan, jangan merusak lingkungan seperti harapan pemerhati lingkungan," kata Ketua DPRD Lombok Tengah, M Tauhid, Selasa (27/12).
Ia mengatakan, pembangunan kereta gantung menuju Gunung Rinjani ini telah direncanakan sejak dulu, sehingga pihaknya berharap supaya pembangunan tersebut cepat diselesaikan dan bisa memberikan dampak positif bagi masyarakat.
"Ini rencana sebelum Bupati Lombok Tengah saat ini (H Lalu Pathul Bahri), semoga bisa terwujud," katanya.
Pembangunan kereta gantung telah dimulai, DPRD Lombok Tengah menekankan beberapa hal penting bagi investor
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News