Wisatawan Asal China Alami Kecelakaan di Gunung Rinjani, Kondisinya bikin Miris

Rabu, 10 Agustus 2022 – 12:23 WIB
Wisatawan Asal China Alami Kecelakaan di Gunung Rinjani, Kondisinya bikin Miris - JPNN.com NTB
Tim gabungan mengevakuasi Hui Ki Ki (36), wisatawan perempuan asal China yang mengalami kecelakaan saat mendaki Gunung Rinjani di Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat, Selasa (9/8/2022). FOTO ANTARA/HO-BTNGR

ntb.jpnn.com, GUNUNG RINJANI - Wisatawan perempuan asal China, Hui Ki Ki (36), berhasil dievakuasi dalam keadaan selamat pada Selasa, pukul 03.30 WITA.

Hui Ki Ki mengalami kecelakaan saat turun dari Gunung Rinjani di Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat.

Kepala Balai Taman Nasional Gunung Rinjani (BTNGR) Dedy Asriady menjelaskan, Hui Ki Ki terpeleset jatuh saat melintas turun dari arah Plawangan Sembalun menuju Danau Segara Anak di sekitar kilometer 10 jalur pendakian Gunung Rinjani, pada Minggu (7/8) pukul 17.00 WITA.

"Petugas mendapat laporan dari salah satu trekking organizer (TO) bahwa tamunya mengalami kecelakaan sehingga menyebabkan korban mengalami sakit pada kedua lutut dan tidak bisa berjalan," katanya.

Ia mengatakan pramuantar (porter) dan pemandu wisata (guide) yang bersama wisatawan tersebut menggendong korban, sehingga bisa sampai di area perkemahan Danau Segara Anak.

BTNGR Resor Sembalun yang mendapatkan laporan kemudian mengerahkan tim evakuasi yang terdiri atas 10 porter dan dua tenaga medis.

Mereka bergerak menuju lokasi korban (area camp Danau Segara Anak).

Tiba di lokasi, lanjut Dedy, tim evakuasi langsung melakukan observasi serta penanganan medis terhadap kondisi korban.

Wisatawan perempuan asal China mengalami kecelakaan saat turun dari Gunung Rinjani, kondisinya memprihatinkan
Facebook JPNN.com NTB Twitter JPNN.com NTB Pinterest JPNN.com NTB Linkedin JPNN.com NTB Flipboard JPNN.com NTB Line JPNN.com NTB JPNN.com NTB

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia