Info Penting! Gunung Tambora Ditutup
ntb.jpnn.com, TAMBORA - Jalur pendakian Gunung Tambora di Pulau Sumbawa, NTB ditutup mulai Senin (2/1) ini hingga batas waktu yang belum ditentukan.
Penutupan ini dilakukan karena cuaca ekstrem yang berpotensi membahayakan keselamatan wisatawan.
"Kami melakukan penutupan dengan memperhatikan kondisi cuaca yang telah memasuki puncak musim hujan termasuk di kawasan sekitar Gunung Tambora beberapa hari terakhir yang dilanda hujan dengan intensitas sedang hingga tinggi disertai angin kencang," kata Kepala Balai Taman Nasional Tambora Deny Rahadi.
Gunung Tambora adalah gunung berapi aktif di Pulau Sumbawa, NTB, dengan ketinggian 2.850 meter di atas permukaan laut.
Gunung tersebut terletak di dua kabupaten, yaitu Kabupaten Dompu yang mencakup lereng bagian barat dan selatan, serta Kabupaten Bima yang mencakup lereng bagian timur dan utara.
Ada empat jalur pendakian resmi yang ditutup, yakni Doro Ncanga dan Pancasila di Kabupaten Dompu, dan jalur pendakian Piong serta Kawinda Toi di Kabupaten Bima.
Penutupan semua jalur pendakian tersebut, selain sebagai upaya memberikan keamanan dan kenyamanan bagi pengunjung ke kawasan Taman Nasional Tambora, juga menjadi bagian dari pemulihan kondisi kawasan secara alami.
"Aktivitas pendakian dibuka pada 5 April 2022, banyak wisatawan yang berkunjung. Namun karena kondisi cuaca saat ini tidak mendukung, pendakian kita tutup dulu dan itu bisa menjadi kesempatan untuk pemulihan kawasan," ujarnya.
KLHK menuutup jalur pendakian Gunung Tambora di Pulau Sumbawa untuk alasan keamanan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News