Korupsi KUR: 2 Tersangka Segera Disidang

Selasa, 07 Februari 2023 – 09:49 WIB
Korupsi KUR: 2 Tersangka Segera Disidang - JPNN.com NTB
Arsip foto-Jaksa mendampingi dua tersangka korupsi dana KUR masuk ke dalam mobil tahanan, Jumat (16/12/2022). ANTARA/Dhimas B.P.

Widnyana menyampaikan, perihal perkembangan perkara yang kini telah berada di bawah kendali penuntut umum masih dalam proses penyusunan surat dakwaan.

"Surat dakwaan masih disusun, tetapi kami yakinkan bahwa perkara ini akan masuk sidang dalam waktu dekat," ucapnya.

Dua tersangka dalam kasus ini memiliki peran berbeda.

Tersangka AM merupakan mantan pejabat dari lembaga perbankan yang menyalurkan dana KUR, sedangkan tersangka IR merupakan seorang bendahara dari Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) NTB.

Sebagai tersangka, mereka disangkakan pasal 2 dan atau pasal 3 juncto pasal 18 Undang-Undang Nomor 31 Tahun 1999 sebagaimana diubah dengan UU Nomor 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi jo pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP.

Dalam kasus ini telah muncul kerugian negara hasil hasil audit Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Perwakilan NTB dengan nilai mencapai Rp 29,6 miliar.

Angka tersebut muncul dari adanya pembelian sejumlah alat sarana pertanian (alsintan) yang diduga tidak sesuai perencanaan.

Proyek penyaluran ini pun kali pertama muncul dari adanya kerja sama antara PT BNI dengan PT SMA dalam penyaluran dana KUR untuk masyarakat petani di Lombok.

Jaksa melakukan perpanjangan penahanan terhadap dua tersangka korupsi dana KUR di Lombok
Facebook JPNN.com NTB Twitter JPNN.com NTB Pinterest JPNN.com NTB Linkedin JPNN.com NTB Flipboard JPNN.com NTB Line JPNN.com NTB JPNN.com NTB

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia