Bharada E Datang Lebih Dekat, Menembak 2 Kali Lagi, Memastikan Lawannya Lumpuh
"Tiba-tiba dia mendengarkan suara teriakan dari Bu Putri (istri Ferdy Sambo). Ini versi dia, bukan Komnas," tutur Taufan.
Kemudian, setelah mendengarkan teriakan itu, Bharada E turun dan melihat Yosua alias Brigadir J.
"Dia bertanya dengan suara yang lebih kuat karena kaget, 'ada apa ini?'. Dia menyaksikan Saudara Yosua mengarahkan senjata kepada dia dan menembak," tutur Taufan.
Setelah beberapa tembakan, Bharada E menuju ke belakang mengokang senjata dan membalas tembakan itu.
"Menurut dia, kena tembakannya," kata Taufan.
Setelah itu masih adu tembak lagi sampai Brigadir J tersungkur.
Bak di film aksi yang menampilkan adegan baku tembak, si pemenang menembak lagi untuk memastikan lawannya sudah dilumpuhkan.
"Kemudian dia (Bharada E) datang lebih dekat kira-kira jarak dua meter, lalu menembak dua kali lagi untuk memastikan orang yang menyerang betul-betul bisa dilumpuhkan," ujar Taufan.
Bak film koboy, Bharada E datang lebih dekat, lalu menembak 2 kali lagi, memastikan lawannya telah dilumpuhkan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News