Pemilu 2024 Harus Netral, Bupati Lombok Tengah Beri Catatan Penting

Kamis, 05 Januari 2023 – 08:01 WIB
Pemilu 2024 Harus Netral, Bupati Lombok Tengah Beri Catatan Penting  - JPNN.com NTB
Bupati Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, H Lalu Pathul Bahri (ANTARA/Akhyar)

Agenda ini, katanya, akan menjadi pemilihan pertama yang terbesar di Indonesia karena sebelumnya pemilu dan pilkada belum pernah dilaksanakan pada tahun yang sama sehingga PPK yang telah dilantik segera dapat melaksanakan tugas sesuai dengan tahapan pemilu yang telah direncanakan.

"Dengan harapan pelaksanaan Pemilu 2024 dapat terselenggara dengan baik dan sukses," katanya.

Ia mengatakan bila mengikuti informasi yang berkembang, pascapenetapan partai politik peserta Pemilu 2024 secara nasional sebanyak 18 partai politik dan 6 partai lokal Aceh.

Ia berharap agar dalam melaksanakan sosialisasi kepada masyarakat dapat memberikan penjelasan yang detail sehingga bagi calon pemilih dapat memperoleh informasi gamblang.

"Dengan begitu masyarakat yang telah memiliki hak pilih dapat menggunakan haknya dengan baik, benar, langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil," katanya.

Sementara itu, Divisi Humas KPU Lombok Tengah, Ahmad Fuad Fahrudin di Praya mengatakan anggota PPK yang dilantik telah mengikuti seleksi sesuai dengan aturan yang berlaku.

Dari 475 pendaftar yang lulus seleksi sebanyak 60 orang tersebar di 12 kecamatan di Lombok Tengah.

"Jumlah PPK yang dilantik untuk Pemilu 2024 sebanyak 60 orang yang tersebar di masing-masing kecamatan lima orang," katanya. (antara/ket/jpnn)

Bupati Lombok Tengah Lalu Pathul meminta agar PPK bisa menjaga netralitas pada Pemilu 2024

Redaktur & Reporter : Ketut Efrata

Facebook JPNN.com NTB Twitter JPNN.com NTB Pinterest JPNN.com NTB Linkedin JPNN.com NTB Flipboard JPNN.com NTB Line JPNN.com NTB JPNN.com NTB

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia