Telkomsel Tambah Kapasitas Pengguna di MXGP Samota

Jumat, 24 Juni 2022 – 08:55 WIB
Telkomsel Tambah Kapasitas Pengguna di MXGP Samota - JPNN.com NTB
PT Telkomsel menyediakan combat di rute akses menuju sirkuit MXGP Samota di Kabupaten Sumbawa, Nusa Tenggara Barat. (ANTARA/HO-Telkomsel)

Selain melakukan optimalisasi jaringan, Telkomsel juga menghadirkan beragam program, serta menghadirkan berbagai produk dan layanan yang mampu membuka peluang lebih luas bagi para pelanggan untuk mendapatkan pengalaman aktivitas digital terbaik selama berada di kawasan tersebut.

Di kawasan MXGP Samota, Telkomsel menghadirkan booth, di mana pelanggan bisa mendapatkan pengalaman terbaik untuk menikmati berbagai produk dan layanan unggulan terdepan dari Telkomsel seperti paket data dan voucher fisik internet, isi ulang pulsa dengan harga terjangkau, paket InternetMAX, upgrade/ganti kartu USIM ke 4G, Telkomsel Orbit, beragam layanan hiburan digital, serta penukaran Telkomsel POIN untuk merchandise eksklusif.

Telkomsel juga menyediakan booth penjualan di sejumlah titik pada jalur utama, seperti Bandara Sultan Muhammad Kaharuddin Sumbawa, dan di sentra industri kecil menengah di Pelabuhan Poto Tano, Kabupaten Sumbawa Barat.

"Berbagai upaya tersebut kami hadirkan sebagai bentuk komitmen Telkomsel untuk memberikan pengalaman aktivitas digital terbaik yang menyeluruh bagi seluruh pelanggan, baik selama menonton MXGP Samota, maupun selama mengabadikan keindahan alam Samota," kata Juanita. (antara/ket/jpnn)

Telkomsel melakukan penambahan jaringan sehingga kapasitas pengguna meningkat saat MXGP Samota

Redaktur & Reporter : Ketut Efrata

Facebook JPNN.com NTB Twitter JPNN.com NTB Pinterest JPNN.com NTB Linkedin JPNN.com NTB Flipboard JPNN.com NTB Line JPNN.com NTB JPNN.com NTB

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia