MXGP Indonesia Mulai Besok, XL Pasang 47 BTS
XL Axiata juga menyiagakan dua unit mobile BTS (MBTS) untuk mengantisipasi lonjakan trafik saat MXGP Samota berlangsung.
Menurut Gede, kawasan Samota sebelumnya juga sudah terjangkau jaringan 4G XL Axiata, namun potensi lonjakan trafik di area Sumbawa sangat mungkin terjadi saat MXGP berlangsung.
"Kemungkinan besar, masyarakat lokal serta masyarakat dari luar Sumbawa akan berdatangan ke Samota, (MXGP, red) juga akan menarik wisatawan asing untuk datang," ujarnya.
Ia menambahkan, peningkatan kualitas jaringan 4G tidak hanya sebatas di Samota, tetapi juga ke seluruh penjuru Sumbawa, baik untuk peningkatan kualitas layanan data dan suara di wilayah perkotaan, maupun perluasan ke area-area yang sebelumnya memang belum terjangkau.
Saat ini, di 61 kecamatan dan lima kabupaten/kota di Pulau Sumbawa, kini telah terlayani oleh layanan 4G XL Axiata.
Total ada lebih dari 390 BTS di seluruh Pulau Sumbawa, dengan 389 di antaranya BTS 4G.
"Jumlah BTS 4G tersebut masih akan terus meningkat mengingat saat ini XL Axiata juga masih melakukan perluasan di semua kabupaten/kota yang ada di Pulau Sumbawa," kata Gede. (antara/ket/jpnn)
Ajang MXGP Indonesia di Samota dimulai besok, XL pasang sedikitnya 47 BTS
Redaktur & Reporter : Ketut Efrata
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News