Panglima TNI: Pembukaan Latsitarda Ke-42 Terpusat di Alun-alun Kota Mataram

Kamis, 12 Mei 2022 – 10:44 WIB
Panglima TNI: Pembukaan Latsitarda Ke-42 Terpusat di Alun-alun Kota Mataram - JPNN.com NTB
Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa. ANTARA/HO-Biro Pers Setpres/Muchlis Jr./aa.

ntb.jpnn.com, JAKARTA - Latihan Integritas Taruna Wreda Nusantara (Latsitarda) Ke-42 sebentar lagi dimulai.

Kegiatan ini akan dilaksanakan pada 15 Mei hingga 14 Juni 2022.

Terkait dengan acara tersebut, Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa memerintahkan jajarannya agar acara kirab drum band taruna ditampilkan secara terpusat di Alun-Alun Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat.

Hal tersebut dilakukan agar tidak mengganggu lalu lintas dan menjaga ketertiban, mengingat acara pembukaan tersebut akan menarik perhatian masyarakat.

"Menurut saya, di situ saja (alun-alun) biarkan masyarakat numplek (berkumpul, red.), karena tujuannya sama mempertontonkan (kemampuan drum band para taruna)," kata Andika kepada Komandan Jenderal Akademi TNI Letjen TNI Bakti Agus Fadjari sebagaimana disiarkan kanal YouTube Panglima di Jakarta, Rabu (11/5).

Latsitarda Nusantara Ke-42 diikuti oleh taruna tingkat akhir dari Akademi Militer (Akmil), Akademi Angkatan Udara (AAU), Akademi Angkatan Laut (AAL), dan Akademi Kepolisian (Akpol).

Panglima TNI dijadwalkan membuka acara latihan bersama antarakademi itu di Mataram pada tanggal 14 Mei 2022.

Latsitarda Nusantara merupakan kegiatan rutin yang diikuti taruna akademi tingkat akhir sebelum akhirnya mereka dinyatakan lulus dan dilantik sebagai perwira TNI dan Polri oleh Presiden RI.

Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa perintahkan agar pembukaan Latsitarda Ke-42 terpusat di Alun-alun Kota Mataram
Facebook JPNN.com NTB Twitter JPNN.com NTB Pinterest JPNN.com NTB Linkedin JPNN.com NTB Flipboard JPNN.com NTB Line JPNN.com NTB JPNN.com NTB

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia