101 Calon Haji di Mataram Lunas Bayar BPIH, Segera Menuju Makkah!
ntb.jpnn.com, MATARAM - Segenap calon Jemaah haji dari Kota Mataram, NTB segera diberangkakan ke Makkah.
Jumlah CJH Mataram mencapai 401 orang.
Dari jumlah tersebut, sebanyak 101 orang telah melunasi pembayaran.
"Sebanyak 101 calon haji itu data terakhir kemarin (Selasa 10/5), untuk hari ini kami belum terima," kata Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Mataram HM Amin, Rabu (11/5).
Jumlah calon haji yang telah melakukan pembayaran seharusnya lebih besar dari itu.
Saat ini, terjadi hambatan pada sistem IT di bank yang membuat konfirmasi berjalan lambat.
"Semoga hari ini proses di bank bisa lebih lancar, agar jemaah bisa menyelesaikan pelunasan sampai batas maksimal, yakni pada 20 Mei 2022," katanya.
Besaran BPIH jamaah haji tahun 2022 untuk Embarkasi Lombok ditetapkan sekitar Rp 41 juta. Jumlah itu naik dari BPIH tahun 2020 sekitar Rp 38 juta.
Sebanyak 101 calon jemaah haji di Mataram telah lunas membayar BPIH, segera menuju Makkah!
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News