Kasus Covid-19 Muncul di Lombok Tengah
ntb.jpnn.com, LOMBOK TENGAH - Kasus positif Covid-19 di Lombok Tengah, NTB kembali muncul, setelah mengalami nol kasus cukup lama.
"Ada satu pasien Covid-19 yang saat ini sedang menjalani isolasi di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Praya," kata Kepala Bidang Pelayanan RSUD Praya, dr Baserun, Kamis (3/11).
Kondisi pasien Covid-19 tersebut cukup stabil setelah mendapatkan perawat medis.
Pihak rumah sakit kini masih melakukan pelacakan (tracking) dan koordinasi dengan petugas puskesmas dari mana pasien tersebut bisa terpapar.
"Tracking saat ini masih dilakukan," katanya.
Dengan adanya kasus baru tersebut, pihaknya berharap agar masyarakat tetap waspada dengan mematuhi protokol kesehatan Covid-19 seperti menggunakan masker di tempat umum, dan cuci tangan.
Selain itu, bila ada keluhan atau gejala Covid-19 muncul, agar segera memeriksakan diri ke pelayanan kesehatan terdekat.
"Pandemi Covid-19 masih terjadi, sehingga protokol kesehatan harus tetap diterapkan," kata Baserun.
Kasus positif Covid-19 di Lombok Tengah kembali muncul
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News