Pandemi Covid-19 Segera Berakhir, NTB Evaluasi Mendalam
"Artinya protokol kesehatan (prokes) tetap dilaksanakan," kata mantan Direktur RSUD NTB ini.
Menurut dia, penggunaan masker tetap dilaksanakan pada masyarakat dengan komorbid.
Masker tetap digunakan pada aktivitas daerah tertutup, transportasi umum. Akan tetapi kendati pemerintah telah melakukan pelonggaran penyesuaian kebijakan bukan berarti Indonesia sepenuhnya bebas dari ancaman lonjakan kasus Covid-19, sehingga peran serta masyarakat khususnya dalam mencegah terjadinya penularan pada dirinya, keluarga dan masyarakat sangat perlu terus dilakukan dan dioptimalkan.
"Penggunaan masker yang baik dan benar bukan saja dapat mencegah terjadinya penularan Covid-19, tetapi dapat mengurangi polutan udara masuk ke paru-paru kita, baik itu bakteri, debu dan lain sebagainya, sehingga penggunaan masker sangat baik dilakukan oleh masyarakat," ucap Hamzi Fikri. (antara/ket/jpnn)
Pemprov NTB menyatakan diri telah siap mengakhiri pandemi Covid-19 dan menjadi endemi
Redaktur & Reporter : Ketut Efrata
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News