Universitas Terbuka Mataram Buka Dua Skema Pelayanan
ntb.jpnn.com, MATARAM - Universitas Terbuka (UT) Mataram, Nusa Tenggara Barat, membuat dua skema layanan pendidikan, yakni sistem paket semester dan nonpaket.
UT Mataram menerapkan Sistem Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) untuk menekankan mahasiswa agar mampu belajar mandiri.
Dengan adanya sistem tersebut, mahasiswa dapat memanfaatkan berbagai media seperti cetak dan elektronik yang telah disediakan kampus.
Baca Juga:
Pimpinan Sentral Layanan Universitas Terbuka (Salut) Kelompok Belajar (Pokjar) UT Lombok Tengah, Ismail menyatakan saat ini UT menjadi perguruan tinggi terbesar ke tujuh di dunia.
Dengan berbagai kemudahan yang diberikan kepada mahasiswa, UT mendapatkan tiga rekor MURI selama dua tahun berturut- turut, dengan katagori alumni yang penerimaan PNS terbanyak.
Jangkauan terluas dan mahasiswa terbanyak se-Indonesia sampai 700.000 saat ini.
"Kami juga menyediakan layanan bantuan belajar Tutorial Tatap Muka, berbasis WEB dan tutorial berbasis online," kata Ismail, Senin (29/8).
Ismail juga menjelaskan jika praktik dan sumber pendukung belajar digital itu dapat di akses secara online untuk mendukung penguasaan kompetensi.
Universitas Terbuka Mataram membuka dua skema pelayanan dengan tujuan menuntun mahasiswa agar lebih mandiri
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News