Dikunjungi Mensos Risma, Anak di Lombok Timur: Aku udah Rajin Cuci Kaki Sebelum Tidur

ntb.jpnn.com, SELONG - Memperingati puncak Hari Anak Nasional (HAN) di Lombok Timur, Menteri Sosial Tri Rismaharani juga mengunjungi hasil bantuan renovasi.
Bantuan berupa renovasi Rumah Layak Anak tersebut diberikan oleh Kementerian Sosial (Kemensos) kepada Ilmiatun Sholihah (11) dan Khairul Anwar (7).
Rumah kakak beradik ini ada di lingkungan Reban Tebu Utara, Kelurahan Sandubaya, Kecamatan Selong, Kabupaten Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat (NTB).
Sholihah yang saat ini duduk di bangku kelas 5 SD, mengungkapkan saat ini ia dapat belajar dan tidur dengan nyaman di kamar barunya.
“Senang sekali dapat kamar baru. Sekarang, aku bisa tidur dan belajar dengan nyaman di kamar ini," ucapnya dengan mata berbinar.
Tak kalah gembiranya dari Sholihah, sang adik, Khairul, juga masih diliputi kegirangan usai mendapati rumahnya dilengkapi dengan kamar khusus untuk dirinya dengan kasur baru.
Sebelum memiliki kamar dan kasur baru, Khairul jarang cuci kaki sebelum tidur.
Kini, ia mengaku tak pernah lupa untuk mencuci kaki dan membersihkan diri sebelum tidur.
Dikunjungi Mensos Risma, anak di Lombok Timur yang mendapat bantuan renovasi rumah: aku udah rajin cuci kaki sebelum tidur
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News