Layanan Terpadu Bagi Calon TKI di Lombok Tengah Tetap Buka, Lihat Ada yang Penuh Harap

Selasa, 26 Juli 2022 – 14:16 WIB
Layanan Terpadu Bagi Calon TKI di Lombok Tengah Tetap Buka, Lihat Ada yang Penuh Harap - JPNN.com NTB
Calon pekerja migran antre mengurus pembuatan paspor di fasilitas Layanan Terpadu Satu Atap (LTSA) Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat. (ANTARA/Akhyar)

ntb.jpnn.com, LOMBOK TENGAH - Fasilitas layanan terpadu satu atap tetap dibuka bagi calon pekerja migran setelah penghentian sementara pengiriman pekerja ke Malaysia.

Fasilitas ini tetap dilayani oleh Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat.

"Pelayanan administrasi d LTSA (Layanan Terpadu Satu Atap) di Lombok Tengah tetap jalan, dibuka terus," kata Kepala Bidang Penempatan Tenaga Kerja Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Lombok Tengah Syamsul Rijal, Senin (25/7).

Ia menjelaskan bahwa LTSA mencakup pelayanan pembuatan kartu tanda penduduk, kartu keluarga, kartu program jaminan sosial, dan paspor.

Menurut dia, dalam sehari LTSA bisa melayani sampai 50 orang calon pekerja yang hendak bekerja di luar negeri.

Menurut data pemerintah, sebagian besar calon pekerja migran di Lombok Tengah yang menjalani pembekalan akan bekerja ke Malaysia dan sebagian lagi berencana bekerja di negara seperti Taiwan, Singapura, Hong Kong, dan Arab Saudi.

Syamsul mengingatkan warga yang hendak bekerja ke luar negeri untuk mengikuti prosedur resmi dan menaati peraturan mengenai penempatan pekerja di luar negeri.

"Kalau berangkat secara ilegal tidak ada jaminan dari pemerintah. Biaya menjadi CPMI (calon pekerja migran Indonesia) juga saat ini telah diturunkan oleh pemerintah," katanya.

Layanan terpadu bagi calon TKI di Lombok Tengah tetap dibuka, lihat nih ada yang berharap banyak
Facebook JPNN.com NTB Twitter JPNN.com NTB Pinterest JPNN.com NTB Linkedin JPNN.com NTB Flipboard JPNN.com NTB Line JPNN.com NTB JPNN.com NTB

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia