Bank Dunia Dukung Penekanan Stunting di Lombok Tengah, Upayanya Seperti Ini

Senin, 25 Juli 2022 – 13:16 WIB
Bank Dunia Dukung Penekanan Stunting di Lombok Tengah, Upayanya Seperti Ini - JPNN.com NTB
Foto bersama pihak Bank Dunia dengan Bupati dan Wakil Bupati Lombok Tengah di kantor bupati setempat saat melakukan evaluasi program stunting di daerah setempat (ANTARA/HO)

ntb.jpnn.com, LOMBOK TENGAH - Bank Dunia mendukung pencegahan stunting di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Bank Dunia juga telah melakukan kunjungan ke Lombok Tengah, dalam rangka mengevaluasi konvergensi.

"Bank Dunia bersama Sekretaris Wakil Presiden datang untuk mendukung penurunan angka stunting di Lombok Tengah," kata Wakil Bupati Lombok Tengah, HM Nursiah, Sabtu (24/7).

Bank Dunia telah menetapkan Kabupaten Lombok Tengah menjadi pilot projek dalam hal penanganan kasus stunting, sehingga pihaknya juga telah menekankan kepada OPD terkait untuk terus meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat.

"Penurunan kasus stunting di Lombok Tengah telah dilaksanakan beberapa program sesuai dengan keuangan daerah, program dari Pemerintah Provinsi NTB dan dari pemerintah pusat," katanya.

Dalam kesempatan itu, Wakil Bupati juga mengatakan, pemerintah daerah selama tiga tahun telah berhasil menurunkan angka stunting di Lombok Tengah.

Di mana pada 2029 kasus stunting mencapai 30 persen, kemudian di 2020 turun menjadi 27 persen.

Selanjutnya di 2021 kasus stunting di Lombok Tengah turun menjadi 22 persen.

Bank Dunia memberikan dukungan untuk menurunkan stunting di Lombok Tengah, upayanya seperti berikut ini
Facebook JPNN.com NTB Twitter JPNN.com NTB Pinterest JPNN.com NTB Linkedin JPNN.com NTB Flipboard JPNN.com NTB Line JPNN.com NTB JPNN.com NTB

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia