Peran Koperasi Bangkitkan Ekonomi Daerah, Kalimat Bupati Lombok Tengah Mengharu Biru
"Jika ingin membangun ekonomi rakyat, peran dan keberadaan koperasi adalah faktor kunci keberhasilan," katanya.
Untuk itu, koperasi harus memperkuat konsolidasi internal organisasinya dengan meningkatkan partisipasi anggota.
Selain itu, koperasi perlu melakukan kerjasama antar koperasi dan dengan badan usaha lainnya, khususnya yang berkaitan dengan pengembangan produk-produk unggulan dan potensi daerah.
"Kami yakin bahwa masing-masing dinas/badan di Kabupaten Lombok Tengah ini, memiliki kelompok-kelompok binaan yang memiliki potensi ekonomi untuk dapat ditingkatkan dan dikembangkan statusnya menjadi koperasi, sehingga mereka dapat meningkatkan pemasaran produknya baik untuk pasar lokal, nasional maupun ekspor," katanya. (antara/ket/jpnn)
Peran koperasi bisa sebagai pembangkit perekonomian daerah, simak kalimat haru Bupati Lombok Tengah
Redaktur & Reporter : Ni Ketut Efrata Fransiska
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News