Hore! 453 Industri Pariwisata NTB Punya CHSE
ntb.jpnn.com, MATARAM - Pariwisata Nusa Tenggara Barat (NTB) telah siap bersaing.
Buktinya, sebanyak 453 industri pariwisata di NTB telah mengantongi sertifikasi kebersihan, kesehatan, keamanan, dan kelestarian lingkungan atau cleanliness, healthy, safety dan environment sustainability (CHSE).
Demikian diungkapkan Kepala Dinas Pariwisata NTB, Yusron Hadi.
453 industri pariwisata tersebut terdiri dari hotel, restoran, rumah makan, homestay, dan villa yang tersebar di seluruh kabupaten dan kota di wilayah itu.
"Jumlahnya ada 453 yang sudah disertifikasi CHSE. Ada yang diurus melalui Kementerian Pariwisata sebanyak 113 dan diurus daerah ada 340," ujarnya pada kegiatan Pelatihan CHSE bagi ASN di NTB bertempat di kawasan wisata Senggigi.
Selain itu, terdapat 150 industri pariwisata yang saat ini sedang diusulkan untuk bisa mendapatkan sertifikasi CHSE.
"Harapannya pada 2022 ini, 150 industri pariwisata tersebut sudah mendapatkan sertifikasi CHSE," terang Yusron Hadi.
Menurut dia, sertifikasi CHSE merupakan hal yang sangat penting bagi sektor pariwisata dan ekonomi kreatif untuk memulihkan kepercayaan wisatawan serta menggeliatkan kembali aktivitas pariwisata dan ekonomi kreatif.
Hore! Sebanyak 453 industri pariwisata di NTB telah kantongi CHSE
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News