Saat Puasa, Vaksinasi Anak di Mataram Tetap Jalan dengan Syarat Ini

Jumat, 01 April 2022 – 20:35 WIB
Saat Puasa, Vaksinasi Anak di Mataram Tetap Jalan dengan Syarat Ini - JPNN.com NTB
Ilustrasi: seorang anak mendapat vaksinasi Covid-19 pada kegiatan vaksinasi massal di Kota Mataram, Provinsi Nusa Tenggara Barat. Foto: ANTARA/Nirkomala

ntb.jpnn.com, MATARAM - Pemerintah Kota Mataram akan tetap melaksanakan vaksinasi Covid-19 saat bulan puasa.

Dinas Kesehatan Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat menyebutkan, bahwa layanan tersebut tergantung permintaan sekolah.

Jika sekolah menginginkan, vaksinasi bagi anak usia 6-11 tahun tersebut tetap berjalan.

"Kalau anak-anak dan sekolah bersedia, tim kami siap turun," kata Kepala Dinas Kesehatan (Dikes) Kota Mataram dr H Usman Hadi di Mataram, Kamis (31/3).

Ia mengatakan, layanan vaksinasi untuk anak tersebut sampai saat ini memang masih tetap berlangsung pada sekolah yang siswanya belum melakukan vaksinasi dosis kedua.

"Siapa tahu anak-anak ini akan ikut mudik lebaran juga bersama orang tua atau keluarganya," katanya.

Berdasarkan data Dinas Kesehatan NTB, tanggal 29 Maret 2022, tercatat capaian dosis pertama anak 6-11 tahun di Mataram mencapai 63,81 persen, sedangkan dosis kedua 46,95 persen dari target sasaran 46.655 anak.

Dari data itu, terlihat masih banyak anak yang belum melakukan vaksin baik dosis pertama maupun kedua.

Saat bulan puasa, vaksinasi anak usia 6-11 tahun di Kota Mataram tetap berjalan dengan syarat ini
Facebook JPNN.com NTB Twitter JPNN.com NTB Pinterest JPNN.com NTB Linkedin JPNN.com NTB Flipboard JPNN.com NTB Line JPNN.com NTB JPNN.com NTB

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia