Kecelakaan Beruntun di Mataram Tewaskan Mahasiswi, Temuan pada Pengemudi

Selasa, 27 Desember 2022 – 09:52 WIB
Kecelakaan Beruntun di Mataram Tewaskan Mahasiswi, Temuan pada Pengemudi - JPNN.com NTB
Petugas melakukan pengaturan lalu lintas sekaligua memeriksa kendaraan roda empat yang terlibat kecelakaan beruntun dengan lima kendaraan roda dua yang menewaskan seorang pengendara di Jalan Gajah Mada, Mataram, NTB, Senin (26/12/2022). (ANTARA/HO-Polresta Mataram)

"Jadi ada lima kendaraan roda dua yang ditabrak secara beruntun. Terakhir itu, kendaraan Scoopy, di depan Indomart, dengan korban mahasiswi yang dinyatakan meninggal usai ditabrak," ucap dia.

Korban meninggal yang berstatus mahasiswi itu bernama Firda Arviana Dewi berusia 21 tahun asal Selong, Lombok Timur.

"Untuk empat korban pengendara roda dua lainnya teridentifikasi mengalami luka-luka dan sudah mendapatkan perawatan medis. Tiga orang dilarikan ke Puskesmas Jempong, satu lagi ke RSUD Kota Mataram," ujarnya.

Dari kronologis yang didapatkan petugas di lapangan, Bowo menyampaikan bahwa ada dugaan insiden tersebut terjadi akibat kelalaian pengemudi kendaraan roda empat.

"Dugaan sementara, pengemudi roda empat kurang konsentrasi dan tidak menjaga jarak aman dengan kendaraan korban sehingga terjadi kecelakaan dan mengakibatkan adanya korban jiwa," kata Bowo. (antara/ket/jpnn)

Aparat kepolisian menyelidiki penyebab kecelakaan beruntun di Mataram yang menewaskan seorang mahasiswi

Redaktur & Reporter : Ketut Efrata

Facebook JPNN.com NTB Twitter JPNN.com NTB Pinterest JPNN.com NTB Linkedin JPNN.com NTB Flipboard JPNN.com NTB Line JPNN.com NTB JPNN.com NTB

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia