KPU Mataram Tancapkan Gas Tingkatkan Jumlah Pemilih

Rabu, 05 Oktober 2022 – 09:28 WIB
KPU Mataram Tancapkan Gas Tingkatkan Jumlah Pemilih - JPNN.com NTB
Arsip foto - Proses pemilihan ketua Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) SMAN 5 Mataram berbasis elektronik yang didampingi oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Mataram. (ANTARA/HO-KPU)

ntb.jpnn.com, MATARAM - Komisi Pemilihan Umum Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat, menggencarkan kegiatan sosialisasi Pemilu 2024 demi meningkatkan angka partisipasi pemilih.

"Tahapan sosialisasi Pemilu 2024 sudah kita mulai sejak 14 Juni 2022 dan akan terus dilakukan secara berkelanjutan hingga pemilu tiba," kata Ketua KPU Kota Mataram M. Husni Abidin, Selasa (4/10).

Menurut ia, sosialisasi mengenai tahapan Pemilu 2024 dilakukan secara bertahap dan masif kepada seluruh elemen masyarakat, baik itu pemuda, tokoh agama, tokoh masyarakat dan perempuan maupun pelajar sebagai calon pemilih pemula.

Sedangkan untuk kalangan-kalangan khusus, sosialisasi akan diberikan menjelang pelaksanaan pemilu. Misalnya, untuk warga Ahmadiyah, Panti Sosial Karya Wanita "Budi Rini", panti jompo, an kalangan disabilitas.

"Harapan kami pada Pemilu 2024 tingkat partisipasi masyarakat bisa tetap stabil seperti Pemilu 2019 sebesar 82 persen atau meningkat jadi 85 persen. Jangan sampai turun," ujarnya.

Sosialisasi pemilu juga dilakukan kepada pemilih pemula melalui beberapa sekolah. KPU mendorong para pelajar berperan aktif ketika sudah berusia 17 tahun dengan melakukan perekaman kartu tanda penduduk (KTP) elektronik.

Mengenai KTP elekrtonik ini, lanjut Husni, KPU Kota Mataram juga telah bekerja sama dengan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) setempat agar lebih aktif melaksanakan program jemput bola ke sekolah-sekolah dengan menyasar pelajar yang sudah wajib KTP.

"Tujuannya agar anak yang sudah usia 17 tahun bisa ber-KTP dan dapat menyalurkan hak pilihnya pada 14 Februari 2024," katanya.

KPU Mataram gencarkan lakukan sosialisasi pemilu untuk meningkatkan partisipasi pemilih
Facebook JPNN.com NTB Twitter JPNN.com NTB Pinterest JPNN.com NTB Linkedin JPNN.com NTB Flipboard JPNN.com NTB Line JPNN.com NTB JPNN.com NTB

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia