Akibat Lili Pintauli di MotoGP Mandalika, KPK Tidak Dipercayai Publik

Rabu, 27 Juli 2022 – 15:06 WIB
Akibat Lili Pintauli di MotoGP Mandalika, KPK Tidak Dipercayai Publik - JPNN.com NTB
Logo KPK. ANTARA/Benardy Ferdiansyah

ntb.jpnn.com, JAKARTA - Rilis Lembaga Survei Indonesia (LSI) menunjukkan tingkat kepercayaan masyarakat terhadap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) berada di peringkat paling bawah.

Posisi ini berada di bawah Polri dan Kejaksaan Agung dalam sektor penegakan hukum.

Dalam survei tersebut, KPK menduduki peringkat ke-8 dengan persentase 63 persen dari 10 lembaga.

Survei LSI tersebut memang dilaksanakan saat bergulirnya pemeriksaan terhadap salah satu mantan anggota KPK Lili Pintauli Siregar.

Lili Pintauli mengajukan surat pengunduran diri kepada Presiden Jokowi pada tanggal 30 Juni 2022.

Pengunduran dirinya terkait dengan pelaporan kepada Dewan Pengawas (Dewas) KPK karena ada dugaan Lili menerima fasilitas akomodasi hotel hingga tiket menonton balap MotoGP 2022 pada tanggal 18—20 Maret di Sirkuit Internasional Mandalika, NTB dari PT Pertamina senilai sekitar Rp 94 juta.

Namun, karena Presiden Jokowi sudah menerbitkan Keputusan Presiden (Keppres) RI Nomor 71/P/2022 tertanggal 11 Juli 2022 berisi pemberhentian Lili Pintauli sebagai wakil ketua merangkap anggota/pimpinan KPK, Dewas KPK menyatakan sidang etik pada tanggal 11 Juli 2022 terhadap Lili pun gugur karena Lili bukan lagi sebagai insan KPK.

"Tidak dapat lagi diminta pertanggungjawaban lagi sesuai dengan kode etik yang ada di KPK, itu persoalannya. Jadi, kenapa dihentikan? Jawabnya dia bukan insan KPK lagi sejak hari ini, 11 Juli 2022," kata Ketua Dewas KPK Tumpak Hatorangan Panggabean dalam konferensi pers di Gedung Pusat Edukasi Antikorupsi (ACLC) KPK pada tanggal 11 Juli 2022.

Akibat dugaan gratifikasi Lili Pintauli pada saat MotoGP di Mandalika, KPK tidak lagi mendapat kepercayaan publik
Facebook JPNN.com NTB Twitter JPNN.com NTB Pinterest JPNN.com NTB Linkedin JPNN.com NTB Flipboard JPNN.com NTB Line JPNN.com NTB JPNN.com NTB

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia