TNI AD Bersihkan Kandang Sapi, Cegah PMK Makin Luas di Lombok Tengah

Jumat, 27 Mei 2022 – 09:56 WIB
TNI AD Bersihkan Kandang Sapi, Cegah PMK Makin Luas di Lombok Tengah - JPNN.com NTB
Anggota TNI saat membersihkan kandang bersama warga di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat. (ANTARA/Humas Kodim 1620 Lombok Tengah)

ntb.jpnn.com, LOMBOK TENGAH - Wabah penyakit mulut dan kuku (PMK) di NTB cukup membuat banyak pihak kalang kabut.

Di Lombok Tengah, jajaran Kodim 1620 ikut turun tangan.

Sejumlah anggota TNI AD ini turut memberikan edukasi dan pembersihan kandang ternak milik warga.

"Selain melakukan pencegahan dini dengan cara sosialisasi terkait PMK, juga mengedukasi warga tentang pentingnya pengecekan hewan ternak serta membersihkan kandangnya sebagai langkah deteksi dini adanya virus PMK," kata Dandim 1620 Lombok Tengah Letkol inf I Putu Tangkas Wiratawan, Kamis (26/5).

Anggota jajaran bersama aparat gabungan Polri dan pemerintah daerah telah mengimbau untuk melakukan pengecekan pada hewan ternak, untuk antisipasi penyebaran PMK yang dapat merugikan peternak.

Sesuai dengan literatur keilmuan yang dimiliki prajurit, Babinsa sebagai seorang bintara pembina desa harus membantu mengatasi kesulitan warga binaannya.

"Anggota harus bisa melakukan pencegahan-pencegahan sebelum kesulitan warga itu datang," katanya.

Dirinya juga berharap kerjasama setiap stakeholder dengan instansi terkait yang ada di wilayah untuk bersama sama berupaya melakukan langkah-langkah pencegahan wabah PMK.

TNI AD turun tangan ikut bersihkan kandang sapi untuk mencegah penyebaran PMK makin luas di Lombok Tengah
Facebook JPNN.com NTB Twitter JPNN.com NTB Pinterest JPNN.com NTB Linkedin JPNN.com NTB Flipboard JPNN.com NTB Line JPNN.com NTB JPNN.com NTB

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia