Majukan Pendidikan, Pemkab Lombok Timur Gandeng UIN Mataram

"Saya berharap agar kerja sama ini dapat membangun sinergitas antara pemerintah daerah dan UIN Mataram," katanya.
Pemerintah Kabupaten Lombok Timur menandatangani kesepakatan bersama dengan UIN Mataram terkait Tri Dharma Perguruan Tinggi.
Selain itu ditandatangani pula Perjanjian Kerja Sama antara Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Lombok Timur dengan Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M) UIN Mataram untuk pendampingan dan pengabdian masyarakat terkait pemberdayaan masyarakat desa melalui kegiatan kuliah kerja partisipatif (KKP) di 50 desa wisata yang ada di daerah ini. (antara/ket/jpnn)
Demi memaajukan mutu pendidikan, Pemkab Lombok Timur menggandeng UIN Mataram
Redaktur & Reporter : Ketut Efrata
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News