Calon Haji Lombok Tengah Segera Menuju Tanah Suci Makkah
ntb.jpnn.com, MATARAM - Pelaksanaan ibadah haji pada 2022 masih dibatasi oleh pemerintah Arab Saudi.
Untuk itu, ratusan calon jemaah haji (CJH) siap diberangkatkan dan mulai melunasi biaya perjalanan ibadah haji (BPIH).
"Pelunasan BPIH dimulai tanggal 9-20 Mei 2022 dan ratusan CJH telah mulai melakukan pelunasan," kata Kepala Pengelola Haji dan Umroh Kemenag Lombok Tengah L. Asy'ari di Praya, Rabu (11/5).
Kuota haji untuk Kabupaten Lombok Tengah saat ini mencapai 331 orang.
Dibandingkan dengan keberangkatan sebelumnya, yakni sebelum pandemi Covid-19, kuota haji Lombok Tengah pada 2019 mencapai 746.
Jumlah tersebut seluruhnya tertunda akibat pandemi.
Baca Juga:
"Setelah dilakukan verifikasi ada 331 CJH yang diberangkatkan tahun ini," katanya.
Besaran BPIH yang harus dilunasi oleh CJH yang berangkat 2022 tersebut sesuai dengan biaya haji pada 2019 yakni Rp 37,5 juta.
Ratusan calon jemaah haji asal Lombok Tengah segera diberangkatkan menuju Tanah Suci Makkah
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News