Umbi Garut Kaya Manfaat, Penderita Diabetes dan Asam Lambung Harus Baca
Tepung garut mengandung karbohidrat sebanyak 25 persen hingga 30 persen, dan sisanya berupa protein, lemak, kalsium, fosfor, zat besi, vitamin A, vitamin B1 serta vitamin C.
"Indeks glikemiknya sangat rendah, sehingga tidak akan memengaruhi kadar gula dalam darah bahkan lebih rendah dari beras, terigu, kentang, dan jenis umbi lain," kata Retno.
Dari sisi kesehatan, tepung garut bisa melancarkan pencernaan, mengatasi diare, menyembuhkan luka, dan mengobati keracunan.
Selain itu, baik untuk penderita diabetes dan penyandang autis.
Tepung garut lebih unggul dibandingkan tepung lain.
Menurut Retno, kandungan protein tepung garut sangat tinggi dan bebas gluten, sehingga aman untuk penderita seliak (alergi gluten).
Tepung itu juga memiliki kandungan folat tinggi, sehingga baik untuk ibu hamil.
Selain itu, tepung garut bisa diolah untuk bahan baku kosmetik, yaitu sebagai bahan pembawa sediaan masker karena bersifat pengental.
Sederet manfaat umbi garut tak boleh dipandang sebelah mata, cocok bagi penderita diabetes dan asam lambung
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News