Kerja Satgas PAD Lombok Tengah Dinilai Baik, Ini Buktinya

Kamis, 22 September 2022 – 09:23 WIB
Kerja Satgas PAD Lombok Tengah Dinilai Baik, Ini Buktinya - JPNN.com NTB
Kepala Badan Pengelolaan Pendapatan Daerah (Bappenda) Jalaluddin saat ditemui di kantornya pada Rabu (21/9). Foto: Edi Suryansyah/Jpnn.com

ntb.jpnn.com, LOMBOK TENGAH - Setelah dibentuk beberapa waktu yang lalu, satuan tugas (Satgas) pendapatan asli daerah (PAD) Lombok Tengah, kini gencar menyisir ke sejumlah hotel dan restoran, mengingat sektor ini merupakan penyumbang pajak terbesar.

Untuk itu, satgas diharapkan bekerja dengan secara optimal. 

Kepala Badan Pengelolaan Pendapatan Daerah (Bappenda) Jalaluddin mengatakan, setelah beberapa hari mulai berkerja, Satgas PAD telah mampu mengumpulkan pajak yang sangat signifikan. 

Meskipun memang dirinya tidak bisa menyebutkan secara rinci hasil dari Satgas tersebut. 

"Dengan bergerak 4 hari saja, hasilnya cukup bagus. Mungkin mereka (pihak hotel) tidak enak karena didatangi oleh satgas," kata Jalal saat ditemui di kantornya, Rabu (21/9). 

Di tempat terpisah, Kepala Bidang Pengelolaan Pendapatan Daerah Kabupaten Lombok Tengah, Lalu Nur Hidayat Suharta mengatakan bahwa pihaknya melakukan banyak terobosan baru dalam pengelolaan sumber-sumber PAD.

Misalnya, dengan mengganti sistem penyetoran yang masih bersifat manual menjadi aplikasi yang berbasis elektronik. 

"Kami yakin apabila perubahan ini sudah dilakukan, maka kebocoran PAD yang selama ini dapat diminimalisir," kata Hidayat. 

Walaupun baru bertugas beberapa hari, Satgas PAD Lombok Tengah dinilai cukup baik
Facebook JPNN.com NTB Twitter JPNN.com NTB Pinterest JPNN.com NTB Linkedin JPNN.com NTB Flipboard JPNN.com NTB Line JPNN.com NTB JPNN.com NTB

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia