Momen Kemerdekaan untuk Menjaga Warisan Leluhur, Ada di Desa Pringgarata
Tidak hanya itu, peserta karnaval juga dimeriahkan oleh siswa SD, SMP, dan SMA yang ada di Kecamatan Pringgarata.
"Pesertanya juga dihadiri oleh semua sekolah yang ada di Kecamatan Pringgarata," sebutnya.
Sementara, Wakil Bupati Lombok Tengah H.M Nursiah, yang hadiri dan membuka secara langsung agenda festival tersebut mengatakan, bahwa merawat kebudayaan yang dimiliki merupakan hal yang sangat penting.
Ia, sebagai pemerintah daerah, sangat mendukung acara tersebut.
"Kami sangat mengapresiasi acara ini. Ini salah satu cara untuk merawat kebudayaan yang dimiliki," katanya.
Selain itu, Nirsiah mengungkapkan rasa kagumnya kepada masyarakat Pringgarata.
Dalam kegiatan itu, Nursiah meminta kepada masyarakat di Kecamatan Pringgarata untuk tetap merawat kebudayaan yang dimiliki.
"Budaya ini harus tetap dijaga dan dirawat sebagai bentuk kecintaan kita kepada budaya," kata Nursiah.
Momen hari kemerdekaan juga menjadi ajang untuk menjaga dan melestarikan tradisi yang sudah turun temurun oleh warga Desa Pringgarata
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News