Pandemi Covid-19 Mereda, Puluhan ASN Mataram Ikuti STQ Korpri

Rabu, 13 April 2022 – 22:27 WIB
Pandemi Covid-19 Mereda, Puluhan ASN Mataram Ikuti STQ Korpri  - JPNN.com NTB
Kegiatan Seleksi Talawatil Quran (STQ) Korpri ke-VI tingkat Kota Mataram, Provinsi Nusa Tenggara Barat, Rabu (12/4-2022). Foto: ANTARA/Nirkomala

ntb.jpnn.com, MATARAM - Puluhan Aparatur Sipil Negara (ASN) Kota Mataram mengikuti kegiatan Seleksi Tilawatil Quran (STQ) tingkat.

Kegiatan ini dilakukan untuk mencari pemenang lomba dan menjadi perwakilan pada lomba serupa ke tingkat provinsi dan untuk menjadi wakil Nusa Tenggara Barat.

Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Setda Kota Mataram Fathoni Asfiandi mengatakan, ASN yang ikut serta dalam STQ Korpri ke-VI sebanyak 60 orang.

"Mereka merupakan perwakilan dari masing-masing organisasi perangkat daerah (OPD), kelurahan dan ASN di sekolah tingkat SD dan SMP se-Kota Mataram," kata Fathoni yang juga menjadi Ketua Panitia STQ Korpri, Rabu (13/4).

STQ Korpri itu berlangsung selama tiga hari, yakni 13-15 April 2022.

Kegiatan ini merupakan agenda rutin Korpri yang seharusnya selalu diadakan saat bulan Ramadan.

Lantaran pandemi Covid-19 STQ Korpri ditiadakan selama dua tahun.

"Harapannya, dengan kegiatan kali ini kita bisa menelurkan qari qariah dari ASN yang akan menjadi wakil Kota Mataram berlomba ke tingkat provinsi, hingga ke tingkat nasional," katanya.

Hore! Pandemi Covid-19 segera usai, puluhan ASN di Kota Mataram ikuti STQ Korpri
Facebook JPNN.com NTB Twitter JPNN.com NTB Pinterest JPNN.com NTB Linkedin JPNN.com NTB Flipboard JPNN.com NTB Line JPNN.com NTB JPNN.com NTB

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia