Waduh, 263 Kasus Baru PMK Muncul di Lombok Tengah

Kamis, 28 Juli 2022 – 08:19 WIB
Waduh, 263 Kasus Baru PMK Muncul di Lombok Tengah  - JPNN.com NTB
Ternak sapi milik warga di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (ANTARA/Akhyar)

ntb.jpnn.com, PRAYA - Dinas Pertanian Kabupaten Lombok Tengah, NTB menyebutkan adanya kasus baru penyakit mulut dan kuku (PMK).

Kasus baru tersebut muncul di wilayah Kelurahan Sesake, Praya Tengah. 

"Muncul kasus baru PMK sebanyak 263 kasus di Kelurahan Sesake," kata Kepala Dinas Pertanian Lombok Tengah, Taufikurahman, Rabu (27/7).

Pencegahan terhadap kasus baru PMK tersebut telah dilakukan dengan penyemprotan disinfektan dan pengobatan seperti halnya penanganan kasus PMK sebelum.

"Ternak yang terkena PMK tidak bisa diberikan vaksin. Harus ditunggu sembuh dan setelah empat bulan baru bisa diberikan vaksin," katanya. 

Ia mengatakan, jumlah kasus PMK secara kumulatif di Lombok Tengah saat ini sebanyak 25.788 kasus baik sapi maupun kerbau.

Jumlah ternak yang telah sembuh dari PMK sebanyak 22.408 ternak yang tersebar di 12 kecamatan. 

"Sisa ternak yang masih terkena PMK sebanyak 3339 ekor yang menyebar di beberapa desa, termasuk kasus PMK baru tersebut," katanya. 

Kabar buruk, sebanyak 263 kasus baru virus PMK muncul di Lombok Tengah
Facebook JPNN.com NTB Twitter JPNN.com NTB Pinterest JPNN.com NTB Linkedin JPNN.com NTB Flipboard JPNN.com NTB Line JPNN.com NTB JPNN.com NTB

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia