Keracunan Massal di Lombok Tengah, Polisi Usut Tuntas
Namun, sebagian korban telah dipulangkan setelah diberikan obat dan korban lainnya diinfus.
"Kondisi korban telah membaik setelah diberikan pertolongan medis di puskesmas setempat," lanjutnya.
Korban mengalami pusing dan mual-mual, sehingga dibawa ke puskesmas untuk mendapatkan perawatan medis.
Korban dirawat di tiga puskesmas, yakni di Puskesmas Ubung, Bonjeruk, dan Menemeng.
Sebagian korban masih menjalani perawatan dan sebagian telah pulang setelah diberikan obat dan kondisi mereka membaik.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, peristiwa itu bermula ketika para korban pergi ziarah ke Makam Batulayar, Kota Mataram dengan membawa bekal nasi bungkus yang dibuat oleh salah satu korban bersama keluarganya. (antara/ket/jpnn)
Peristiwa keracunan massal di Lombok Tengah mendapat perhatian polisi yang akan diusut hingga tuntas
Redaktur & Reporter : Ni Ketut Efrata Fransiska
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News