Penganiayaan di Semarang: Remaja Meninggal Dunia, Polisi Kejar Pelaku

Selasa, 03 Mei 2022 – 07:15 WIB
Penganiayaan di Semarang: Remaja Meninggal Dunia, Polisi Kejar Pelaku - JPNN.com NTB
Lokasi kejadian penganiayaan yang menewaskan seorang remaja di Jalan Kedungmundu Raya, Kota Semarang, Senin. Foto: ANTARA/ I.C.Senjaya

ntb.jpnn.com, SEMARANG - Penganiayaan terjadi di Semarang, Jawa Tengah.

Korbannya adalah seorang remaja berinisial ZAZ (15).

Akibat penganiayaan tersebut, ZAZ meninggal dunia Senin pagi (2/5).

Korban diketahui adalah penghuni kamar kos di Gang Karang Gawang Barat, Kedungmundu, Tembalang, Kota Semarang.

Hingga kini, kepolisian masih menyelidiki kasus dugaan penganiayaan tersebut.

"Polisi memperoleh informasi tentang adanya dugaan pengeroyokan dan penganiayaan di sekitar Jalan Kedungmundu," ujar Kapolsek Tembalang Kompol Arsadi.

Kompol Arsadi mengatakan, berdasar keterangan saksi, penganiayaan itu terjadi di depan pertokoan di Jalan Kedungmundu Raya. 

Di sekitar pertokoan tersebut, terlihat berceceran darah yang mengarah ke dalam perkampungan di mana korban tinggal (kos).

Penganiayaan terjadi di Kota Semarang: Seorang remaja berinisial ZAZ meninggal dunia, polisi kejar pelaku
Facebook JPNN.com NTB Twitter JPNN.com NTB Pinterest JPNN.com NTB Linkedin JPNN.com NTB Flipboard JPNN.com NTB Line JPNN.com NTB JPNN.com NTB

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia