Ratusan Sapi di Lombok Tengah Positif Kena Virus

Kamis, 12 Mei 2022 – 13:10 WIB
Ratusan Sapi di Lombok Tengah Positif Kena Virus - JPNN.com NTB
Salah satu sapi di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB) yang terserang PKM (ANTARA/Akhyar)

ntb.jpnn.com, LOMBOK TENGAH - Ratusan ternak sapi di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB) terserang penyakit mulut dan kuku (PMK).

Hal tersebut berdasarkan hasil sampel yang dikirimkan Dinas Pertanian dan Peternakan Lombok Tengah ke Laboratorium di Denpasar.

"Hasilnya positif PMK," kata Kepala Dinas Pertanian dan Peternakan Kabupaten Lombok Tengah Lalu Taufikurahman di Praya, Kamis (12/5).

Penyebaran virus PMK ini mulai meluas hingga di dua kecamatan.

Sebelumnya, gejala PMK hanya terdeteksi di Desa Kelebuh, Kecamatan Praya Tengah.

Di sana, 63 ekor sapi terjangkait, kini bertambah menjadi 150 ekor di Desa Puyung dan Desa Barejulat, Kecamatan Jonggat.

"Gejala yang dialami itu hampir sama, secara populasi ternak sapi itu suspek PMK," katanya.

Pihaknya telah bergerak cepat dengan melakukan pengobatan dan penyemprotan disinfektan guna mencegah penyebaran virus PMK ke hewan lainnya.

Ratusan sapi di Lombok Tengah positif terjangkit virus PMK, telah menyebar ke berbagai daerah
Facebook JPNN.com NTB Twitter JPNN.com NTB Pinterest JPNN.com NTB Linkedin JPNN.com NTB Flipboard JPNN.com NTB Line JPNN.com NTB JPNN.com NTB

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia