MotoGP di Mandalika Turunkan Kemiskinan, Mau Bukti?

Jumat, 06 Januari 2023 – 09:14 WIB
MotoGP di Mandalika Turunkan Kemiskinan, Mau Bukti? - JPNN.com NTB
Ilustrasi. Ene Bastianini di MotoGP Mandalika. Foto: Gresini Racing

ntb.jpnn.com, LOMBOK TENGAH - Angka kemiskinan penduduk di Lombok Tengah, NTB, dinyatakan turun.

Pada tahun 2022, tercatat 12,89 persen, turun dari 13,44 persen pada 2021.

Menurut Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Lombok Tengah Lalu Wiranata mengutip data BPS, menunjukkan jumlah penduduk miskin di Lombok Tengah pada 2022 sebanyak 128.890 jiwa, berkurang dari 131,940 jiwa pada 2021.

"Kita berada di urutan ke empat dari 10 kabupaten/kota di Nusa Tenggara Barat," katanya.

Menurut dia, penurunan angka kemiskinan di Lombok Tengah antara lain dipengaruhi oleh kegiatan pembangunan di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika serta berbagai kegiatan berskala internasional yang diselenggarakan di kawasan tersebut, seperti MotoGP.

Selain itu, ia mengatakan, kegiatan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) yang sempat lesu akibat pandemi Covid-19 sudah kembali tumbuh.

"Pembangunan yang dilaksanakan itu membuka peluang kerja bagi masyarakat di Lombok Tengah dan UMKM tumbuh dengan adanya ajang yang digelar," katanya.

Menurut dia, Pemkab Lombok Tengah menargetkan jumlah penduduk miskin yang pada 2022 sebanyak 128.890 orang dari total sekitar satu juta penduduk bisa berkurang 0,3 persen pada 2023. (antara/ket/jpnn)

Angka kemiskinan di Lombok Tengah dinyatakan turun dibanding tahun sebelumnya, dipicu kegiatan balap di Mandalika

Redaktur & Reporter : Ketut Efrata

Facebook JPNN.com NTB Twitter JPNN.com NTB Pinterest JPNN.com NTB Linkedin JPNN.com NTB Flipboard JPNN.com NTB Line JPNN.com NTB JPNN.com NTB

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia