Kabar Gembira Bagi SDN Bile Tengak! Jadi Prioritas
Hasilnya, kata Idham, ada yang bersedia untuk mengerjakan melalui pokok-pokok pikiran (pokir).
Baca Juga:
"Kami usahakan, hubungi Pak Muhalip Ketua Gerindra. Beliau sangat komit untuk membantu lewat pokirnya," kata Idham.
Seperti diberitakan sebelumnya, hanya tiga ruangan kelas di SDN Bile Tengak yang dapat difungsikan, dari enam ruangan yang ada.
Tiga kelas telah ambruk sejak tahun 2018 lalu.
Salah satu guru di SDN Bile Tengak, Ismi Hendani menyampaikan, saat ini hanya ruang kelas 1, 2, dan 3 yang dapat digunakan.
Tidak ada ruangan belajar khusus bagi siswa kelas 4,5, dan 6.
Mereka harus bergabung dengan adik kelas dengan cara memakai sekat pembatas.
Total peserta didik di SDN Bile Tengak ini berjumlah 128 anak. (mcr38/jpnn)
SDN Bile Tengak di Lombok Tengah akan sagera mendapat perbaikan yang dianggarkan dari APBD Perubahan 2022
Redaktur : Ketut Efrata
Reporter : Edi Suryansyah
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News