Gawat, Pelayanan PDAM Lombok Tengah Dikeluhkan Warga
ntb.jpnn.com, LOMBOK TENGAH - Warga Desa Kidang, Kecamatan Praya Timur, Kabupaten Lombok tengah, mengeluhkan pelayanan Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Ardhia Rinjani.
Keluhan warga itu muncul akibat kondisi air yang tidak mengalir selama beberapa hari terakhir.
Menurut warga, kejadian tersebut bukan kali pertama terjadi.
Salah seorang warga Dusun semoyong, Desa kidang Muhammad Alkas, mengatakan bahwa air di tempatnya mati sejak tiga hari lalu.
"Sebenarnya sudah sering seperti ini, ngalir satu dua hari, tapi mencet lagi sampai satu bulan," kesal Alkas, Senin (15/8).
Untuk memenuhi kebutuhan air bersih, kata Alkas, warga terpaksa memanfaatkan air galon yang dibeli di warung sekitar.
"Mandi, wudhu dan lain-lain pakai air galon. Satu galon Rp 5 ribu, walaupun hanya segitu tetapi jika dikalikan kebutuhan per hari kan banyak jadinya," tambahnya.
Sejatinya warga mengaku tidak pernah telat untuk membayar iuran setiap bulannya.
Namun pelayanan tidak ada peningkatan.
Warga keluhkan pelayanan PDAM LombokTengah, ini ternyata penyebabnya
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News