Viral Bukti Transfer Fee DAK di NTB, Nama Petinggi Partai Demokrat Terseret
ntb.jpnn.com, MATARAM - Berita tentang penyaluran dana alokasi khusus (DAK) di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan NTB cukup menyita perhatian masyarakat pada minggu ini.
Sistem penyaluran DAK belum jelas.
Ditambah lagi dengan beredarnya bukti transfer dengan tulisan fee beserta nama sekolah.
Sebelumnya, keriuhan sudah muncul dengan dugaan permainan penentuan sekolah penerima DAK.
Seperti SMK Ondak Jaya yang juga milik Kepala Bidang SMK Dinas Dikbud NTB M Khairul Ihwan.
Jatah yang diberikan pun bukan hanya satu, tapi ada dua.
Dari dokumen bertanda tangan Kepala Dinas Dikbud NTB Aidy Furqan yang diterima SMK Ondak Jaya mendapat DAK masing-masing Rp 1.137.480.000 untuk ruang.
Satu lagi dalam bentuk paket senilai Rp 2.000.000.000
Viral beredar bukti transfer fee dalam penyaluran DAK di NTB, salah satu nama petinggi Partai Demokrat ikut terseret
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News