Pencairan Dana PKH Lombok Tengah Belum Tuntas, 232 Keluarga Terganjal Buku Tabungan

Sabtu, 09 Juli 2022 – 09:56 WIB
Pencairan Dana PKH Lombok Tengah Belum Tuntas, 232 Keluarga Terganjal Buku Tabungan - JPNN.com NTB
232 keluarga di Lombok Tengah belum mendapatkan dana PKH. Ilustasri. Foto: Ricardo/JPNN

ntb.jpnn.com, LOMBOK TENGAH - Ada 57.694 keluarga miskin yang tercatat di Lombok tengah sebagai penerima program keluarga harapan (PKH).

Dinas Sosial Kabupaten Lombok Tengah (Loteng) menyebutkan, bantuan tahap dua tahun ini telah dicairkan pada Juni kemarin.

Dana tersebut telah masuk ke rekening masing-masing penerima PKH.

Kepala Dinas Sosial Lombok Tengah Muliardi Yunus mengatakan, dari 57.694 penerima tersebut sebelum semuanya menerima bantuan.

Muliadi Yunus menyebutkan, masih tersisa sekitar 232 yang belum dicairkan.

"Sisanya yang ditransfer itu lantaran mereka belum menerima buku tabungan sehingga ditunda," katanya kepada GenPi.co NTB Jumat (8/7).

Diakui, masing-masing penerima PKH menerima uang berbeda-beda tergantung golongan atau komponen Keluarga.

Paling rendah mendapatkan Rp 225.000 yang komponen keluarga tersebut memiliki anak SD 1 orang.

Pencairan dana PKH di Lombok Tengah pada Juni lalu belum tuntas, masih ada 232 keluarga yang terganjal buku tabungan
Facebook JPNN.com NTB Twitter JPNN.com NTB Pinterest JPNN.com NTB Linkedin JPNN.com NTB Flipboard JPNN.com NTB Line JPNN.com NTB JPNN.com NTB

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia