WSBK Mandalika Depan Mata, Area Parkir Tampung 90 Ribu Kendaraan

Rabu, 08 Februari 2023 – 16:30 WIB
WSBK Mandalika Depan Mata, Area Parkir Tampung 90 Ribu Kendaraan - JPNN.com NTB
Kepala Dinas Perhubungan NTB, Lalu M Faozal (ANTARA/Akhyar)

ntb.jpnn.com, SIRKUIT MANDALIKA - Fasilitas parkir pada gelaran Wolrd Superbike (WSBK) Mandalika 2023 memiliki kapasitas hingga 90.000 kendaraan baik roda dua maupun untuk roda empat.

Parkir untuk WSBK 2023 ini dinyatakan telah siap.

"Untuk kantong parkir sudah siap pakai. Tidak ada persoalan," kata Kadis Perhubungan Provinsi NTB Lalu M. Faozal, Rabu (8/2).

Lokasi parkir tersedia tersebar di sembilan titik dan bisa menampung kendaraan roda empat sebanyak 60 ribu dan 5 ribu untuk kendaraan roda dua bahkan bisa lebih.

Lokasi yang disiapkan itu tersebar di setiap lokasi pintu masuk menuju sirkuit baik di sisi barat maupun sisi timur.

Di luar kesiapan dan ketersediaan parkir, pihaknya mengatakan bahwa harus dilakukan peningkatan dalam manajemen pengelolaan parkir, sehingga tidak menimbulkan persoalan atau keluhan dari masyarakat.

"Manajemen pengelolaannya yang harus ditingkatkan," katanya.

Sementara itu, untuk pelayanan shuttle bus bagi para penonton masih dalam proses persiapan dan masih menunggu hasil penjualan tiket oleh pihak penyelenggara sehingga kebutuhan shuttle bus bisa dipastikan.

Dishub NTB mengungkaokan bahwa area parkir untuk WSBK Mandalika telah siap dan bisa menampung 90.000 kendaraan
Facebook JPNN.com NTB Twitter JPNN.com NTB Pinterest JPNN.com NTB Linkedin JPNN.com NTB Flipboard JPNN.com NTB Line JPNN.com NTB JPNN.com NTB

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia