Kaum Milenial Terlibat dalam WSBK 2023, Lihat Detilnya

Sabtu, 28 Januari 2023 – 13:09 WIB
Kaum Milenial Terlibat dalam WSBK 2023, Lihat Detilnya - JPNN.com NTB
Penonton WSBK 2022 Mandalika saat masuk melalui terowongan menuju tribun A. ANTARA/Akhyar

ntb.jpnn.com, MANDALIKA - Kaum milenial turut dilibatkan dalam penyelenggaraan Wolrd Superbike (WSBK) 2023 di Mandalika.

Gubernur NTB Zulkieflimansyah mengatakan, kaum milenial seperti siswa SMK dan SMA akan dilibatkan dalam melakukan eksibisi serta edukasi untuk mengenalkan mereka dengan kegiatan internasional.

"Diminta atau tidak kami siap menyukseskan WSBK 2023, karena kami punya kepentingan menyukseskan acara ini," katanya dikutip dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (28/1).

Ia merasa bangga dan mengapresiasi semua pihak yang telah berupaya menyukseskan ajang WSBK 2022 lalu, termasuk aparat TNI-Polri yang telah membantu Polda NTB.

"Kami memberikan apresiasi kepada semua pihak yang telah menyelenggarakan acara ini dengan baik," katanya.

Zulkieflimansyah berharap, agar ajang WSBK 2023 ini lebih sukses, sehingga bisa memberikan dampak positif bagi ekonomi dan peningkatan kunjungan pariwisata di NTB.

"Kami siap menyukseskan kembali WSBK 2023 mendatang," katanya.

Suksesnya pengamanan ajang dibuktikan dengan suksesnya penyelenggaraan ajang itu sendiri dan suksesnya penyelenggaraan itu tidak hanya dilihat dari satu sisi saja, namun dari banyak sisi, seperti halnya pengamanan.

Gubernur NTB Zulkieflimansyah akan melibatkan kaum milenial dalam mendukung kegiatan WSBK 2023 di Mandalika
Facebook JPNN.com NTB Twitter JPNN.com NTB Pinterest JPNN.com NTB Linkedin JPNN.com NTB Flipboard JPNN.com NTB Line JPNN.com NTB JPNN.com NTB

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia