Final Race WSBK Mandalika 2022 Penuh Sesak
Ia mengatakan, jumlah tiket yang telah terjual itu mencapai 38 ribu penonton, sehingga akumulasi penonton bisa dipastikan yang hadir itu pada hari kedua dan ketiga balapan.
Namun, pihaknya memastikan penonton akan ramai pada hari terakhir balapan atau pada 13 November 2022.
"Kami berharap penonton WSBK di Mandalika ini bisa lebih banyak dari penonton WSBK Inggris," katanya.
Pantauan, di tribun penonton di Zona A, B dan C terlihat terisi cukup banyak, meskipun kursi penonton banyak yang kosong.
Begitu juga di tribun zona H, I, J dan K terlihat terisi oleh para penonton dan di tribun delux terlihat ramai penonton yang menyaksikan balapan.
Sedangkan, di hari pertama sesi latihan bebas pertama (Free Practice 1) balapan WSBK 2022 di Pertamina Mandalika Internasional Cirkuit, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat sepi penonton.
Dari pantauan terlihat kursi-kursi di seluruh tribun baik di Zona A, B, dan C banyak yang kosong.
Begitu juga di Zona H, I, J dan K. Kalaupun ada hanya beberapa kursi yang terisi. Itu pun di isi oleh petugas pengendali kerumunan serta stakeholder yang sedang bertugas.
Penonton tampak memadati final race WSBK Mandalika 2022
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com NTB di Google News